Konversi Bilangan Waktu Menjadi Huruf

Dalam pembuatan dokumen yang banyak berhubungan dengan perhitungan nilai , kita sering menggunakan aplikasi buatan microsoft yaitu Microsoft Excel 2007. Mungkin suatu waktu kita menginginkan cara untuk mengkonversi bilangan ke huruf ( terbilang ).

Contoh : 55,5 di konversi menjadi : lima puluh lima koma lima

Untuk memperoleh hasil seperti kasus diatas , saya menemukan Add-ins Microsft Excel 2007  ( CK-Terbilang ) dari sebuah blog http://ruhyat-blog.blogspot.com yang ( terimakasih bro !! ). Add-ins tersebut menghasilkan sebuah fungsi ( formula ) baru di excel 2007.

Jadi kalo kita punya sebuah bialangan pada sel A1 dengan nilai 55,5 dan kita pada sel C1 menginginkan konversi dari bilangan tesebut ke dalam huruf maka pada sel C1 itu kita ketikan fungsi / rumus / formula sebagai berikut B1=terbilang(A1,1,False,2) dan akan keluar hasil sebagaimana di tulis di atas , lima puluh lima koma lima.

Add ins ini bisa Anda download di sini.

Cara Instal Add-ins tersebut sebagai berikut :

  1. Misal kita download Add-ins tersebut ke drive D:\
  2. Buka Microsoft Excel 2007 dan klik kanan di bagian ribbon dan klik custumized quick access toolbar quickaccesstoolbar
  3. Maka akan muncul kotak dialog Excel Option , Kemudian Pilih Add-Insexcel option
  4. Di bagian Bawah Ada Manage Excel Add-Ins , Klik Go
  5. Setelh itu klik Browse dan arahkan ke file Add-ins yang tadi sudah di download ( CK-Terbilang.xla ) sehingga tampil seperti ini.add-in-ck-terbilang
  6. Selesai sudah , sekarang fungsi / formula terbilang sudah bisa di gunakanterbilang2
  7. Keterangan :

Format penulisan:
=terbilang(bilangan, bentukpenulisan, unitmatauang, stylepecahan)

bentukpenulisan nilai integer yang sifatnya optional untuk mengatur bentuk penulisan huruf besar atau kecilnya, jika tidak disertakan maka bentuk penulisan akan tampil huruf besar pada awal kalimat saja.

Nilai bentuk penulisan :

1 = huruf besar semua
2 = huruf kecil semua
3 = huruf besar pada awal kata saja
Lainnya = huruf besar pada awal kalimat saja

Nilai unit mata uang :

True = menampilkan mata uang

False = tidak menampilkan mata uang

Nilai style pecahan :

1 = nilai desimal akan tertulis dengan angka

2 = nilai desimal akan dieja apa adanya.

2 pemikiran pada “Konversi Bilangan Waktu Menjadi Huruf

Tinggalkan Balasan ke SMP NEGERI 231 JAKARTA Batalkan balasan